Kehidupan Adalah Suatu Proses

semangat

Kehidupan Adalah Suatu Proses

Setiap orang pastinya ingin mendapatkan kehidupan yang baik. Pola pikir adalah kunci utama untuk mendapatkan hidup yang baik, kehidupan yang baik seperti apa yang anda inginkan? Tentunya kehidupan yang baik itu kebutuhan anda tercukupi semua, memiliki tempat tinggal yang nyaman, kesehatan yang baik, keluarga yang harmonis,dll.

Untuk mendapatkan upah tentu anda harus bekerja untuk menerima gaji/upah anda. Sama halnya dengan kehidupan yang baik butuh usaha anda untuk itu.  Semuanya butuh proses dan kerja keras anda. Dalam proses mencapai hidup yang lebih baik anda harus mempunyai rasa percaya diri dan yakin pada diri anda sendiri kalau anda bisa berhasil.

Keberhasilan tidak semudah ketika anda mengucapkannya,dalam pencapaiannya membutuhkan usaha dan suatu proses. Proses adalah tahap dimana anda berjuang dan waktu untuk mencapai sesuatu yang lebih baik, dan pastinya yang namanya proses pastilah tidak menyenangkan seperti sebuah pisau yang tajam sebelum menjadi sebuah pisau adalah besi plat biasa, dalam proses menjadi pisau besi tersebut harus dibakar, dipukul dengan palu dibakar dan dihantam palu lagi agar menjadi tipis dan setelah itu diasah hingga tajam barulah menjadi sebuah pisau yang tajam yang bagus.

Sama seperti anda menjalani suatu proses dalam hidup anda, dibutuhkan tenaga untuk bekerja keras dan semangat pantang menyerah. Mungkin anda mengalami peristiwa yang tidak menyenangkan dimana ada saat anda merasa semua yang anda lakukan sis-sia atau anda merasa tidak berguna karena tidak berhasil dalam kehidupan anda.

Jadilah pribadi yang optimis  dan harus sabar dalam menjalani suatu proses. Anda harus yakin  bahwa apa yang anda kerjakan adalah sesusatu yang  akan membawa anda kepada kehidupan yang lebih baik, semuanya memerlukan waktu , tidak ada yang instan . Percayalah kalau apa yang anda lakukan dan usaha kerja keras anda pasti akan mendapatkan hasilnya. Intinya anda harus percaya diri, sabar dan semangat dalam hidup anda.

Dejavu

Dejavu

Dejavu adalah perasaan kalau situasi yang sedang terjadi sudah pernah dialami di masa lalu. Dejavu adalah perasaan yang menciptakan sensasi yang kuat bahwa suatu peristiwa yang saat ini terjadi sudah pernah terjadi sebelumnya.

Jika anda pernah mengalami dejavu perasaan bahwa apa yang sedang anda lakukan telah terjadi, maka anda bisa merasakan berada di zona abu-abu [sesuatu yang tidak bisa anda jelaskan dengan akal sehat]. Namun ada suatu hal yang diceritakan oleh otak anda ketika anda mengalami dejavu. Anda akan merasa seperti anda telah mengenal seseorang atau pernah berada di suatu tempat,di kehidupan sebelumnya. Scientific America mengatakan bahwa dejavu bisa terjadi dikarenakan kejang kecil di otak sehingga terjadi suatu pembentukan memori seperti tiba-tiba suatu terasa akrab meskipun anda belum pernah mengalaminya sebelumnya.

Perasaan akrab bisa terjadi karena anda benar-benar memiliki pengalaman yang sama di masa lalu tetapi anda tidak mengingatnya. Jika  anda kurang tidur anda akan lebih mungkin mengalami  dejavu, karena jika kurang tidur otak anda akan lelah dan sensor motorik otak anda terganggu.

Dejavu  seperti memicu ingatan anda tentang seseorang yang sepertinya telah anda kenal sebelumnya atau tindakan yang sudah pernah anda lakukan , mungkin untuk pengalaman tertentu atau menyelesaikan apa yang belum selesai seperti ingatan tentang mimpi anda.

Tidak ada  parameter untuk membuktikan dejavu itu adalah perasaan yang memang benar-benar terjadi dalam keadaan sadar atau hanya sebagai halusinasi.