Nokia Menjawab Dengan Selow

Nokia Menjawab Dengan Selow

         Untuk mengejar ketinggalan dari merek ponsel Nokia yang sebelumnya terlambat menggunakan operasi sistem dari Android, tentu saja sangat tidak mudah dan terlebih lagi pergantian kepemilikan perusahaan Nokia juga akan menentukan untuk mendapatkan hasil yang terbaik dalam mengejar ketinggalan perusahaan selama ini.

       Tetapi sungguh diluar dugaan, Nokia saat ini tidak hanya bangkit namun juga akan segera melebarkan sayapnya lagi. Hal tersebut dapat terlihat dari kerja keras Nokia yang mencoba mengikuti trend terbaru dengan belajar dari pengalaman sebelumnya.

       Jika diingat kembali pada saat perusahaan Qualcomm merilis chip prosesor Snapdragon 845 SoC, Nokia malah menghadirkan ponsel kelas atasnya dengan menggunakan chip prosesor dari tahun sebelumnya yakni Snapdragon 835 SoC. Kejadian tersebut telah membuat tingkat penjualan ponsel Nokia menjadi tidak seperti yang mereka harapkan.

       Berbeda untuk persaingan yang akan dilakukan oleh Nokia pada tahun ini, sebab diam diam secara rahasia Nokia telah menyiapkan ponsel khusus yang juga akan memiliki lubang kamera pada bagian layar ponselnya. Pergeseran trend ponsel yang akan hadir nanti juga telah disiapkan oleh Nokia, salah satunya adalah jumlah kamera bagian belakang.

       Disaat perusahaan ponsel lain memberikan hingga maksimal empat kamera pada bagian belakang ponselnya yang paling banyak saat ini, Nokia telah mempersiapkan sebuah ponsel yang akan memiliki lima kamera pada bangian belakangnya. Menurut rumor yang ada saat ini, ponsel dengan lima kamera tersebut akan diberikan nama seri Nokia 9 sedangkan yang satu lagi akan bernama seri Nokia 8.1 Plus.

RAM 6GB Pertama Dari Pixel

       Kesuksesan operasi sistem Android buatan Google sendiri sangat berbeda sekali dengan hasil penjualan ponselnya dengan nama seri Pixel. Seperti yang kita tahu bahwa ponsel buatan asli dari perusahaan Google tersebut merupakan bisnis ponsel yang terdiri dari gabungan banyak sekali produsen produsen ponsel yang ada saat ini.

      Beberapa konsumen yang menggunakan ponsel buatan dari Google ini banyak sekali mengalami eror pada ponsel Pixel ini, dan laporan laporan eror tersebut sudah ada sejak seri Google Pixel pertama hingga seri Pixel ketiga yang terbaru. Hal tersebut dapat terjadi dikarenakan oleh penggunaan banyak komponen yang berbeda beda dalam satu produk ponselnya.

       Perbedaan tersebut sebenarnya cukup wajar jika dilihat dari waktu awal diproduksinya ponsel Google ini jauh berbeda dengan seri operasi sistem Android saat itu yang sudah mencapai seri ke lima. Ponsel seri Pixel sendiri hanya memiliki RAM hingga 4GB saja pada seri terbarunya saat ini, dan untuk ukuran operasi sistem android saat ini ponsel dengan RAM 4GB terasa sangat pas pasan sekali.

       Vendor ponsel lain yang menggunakan operasi sistem Android saat ini sudah ada yang menggunakan RAM hingga 10GB. Dan untuk ikut ambil bagian dalam menggunakan RAM lebih dari standard RAM 4GB saat ini, ponsel Pixel terbaru Google nantinya akan membuat seri Pixel Lite yang akan hadir dengan menggunakan chip prosesor yang lebih rendah dan hadir dengan RAM 6GB.

       Seri terbaru ini akan tampil beda dari seri Pixel sebelumnya yang selalu hadir dengan menggunakan chip prosesor kelas atas saja. Pixel Lite nantinya akan hadir dengan menggunakan chip prosesor Snapdragon 710 Soc dengan ukuran yang hampir sama seperti ukuran dan bentuk ponsel Google Pixel 3 namun tanpa menggunakan layar berponi.

Nokia Sirocco Pakai SD 855

      Nokia 9 Pureview akan segera dirilis pada bulan febuari nanti dengan menggunakan chip prosesor dari Qualcomm dengan seri Snapdragon 845 SoC namun terdapat rumor terbaru lagi seputar ponsel baru dari Nokia yang nantinya akan dirilis dengan menggunakan chip prosesor terbaru dari Qualcomm dengan seri Snapdragon 855 SoC.

       Nama seri terbaru tersebut masih belum dijelaskan secara detil dan juga spesifikasinya secara lengkap, tetapi dikalangan para penggemar ponsel Nokia banyak yang berpendapat bahwa seri terbaru tersebut nantinya adalah kelanjutan dari seri Nokia Sirocco. Seperti yang kita tahu bahwa Nokia seri Sirocco adalah seri Nokia untuk kelas atas dengan menggunakan desain yang elegan dan khusus.

       Berbeda dengan seri Nokia 9 yang akan segera dirilis tidak lama lagi, ponsel ini sudah dapat diketahui beberapa spesifikasinya walaupun ponsel ini belum dirilis. Salah satu kelebihan dari Nokia 9 nantinya adalah memiliki lima kamera pada bagian belakangnya, selain itu juga ponsel ini telah memiliki kemampuan anti air dengan sertifikat IP68.

       Jika pada seri Nokia sirocco kali ini mereka berhasil menggunakan chip Snapdragon 855 SoC maka untuk kali ini ponsel Nokia dapat bersaing dengan vendor ponsel lainnya dalam seri ponsel kelas atasnya. Hal tersebut akan berbeda dengan saat Nokia sebelumnya merilis seri Nokia sirocco  dengan hanya menggunakan chip snapdragon 835 SoC disaat vendor ponsel lainnya hadir dengan menggunakan chip Snapdragon 845 SoC dan membuat ponsel Nokia sirocco sebelumnya menjadi kalah bersaing untuk seri ponsel kelas atasnya.

Kini Redmi Berdiri Sendiri

       Xiaomi telah kembali membuat anak perusahaan dengan menggunakan nama seri dari ponsel yang sebelumnya menjadi nama khas dari milik Xiaomi. Nama Redmi yang selama ini telah membuat Xiaomi berhasil merilis hingga seri keenam, maka selanjutnya pada seri Redmi 7 tidak akan lagi menggunakan nama Xiaomi meskipun tetap satu perusahaan dan tetap satu management dengan perusahaan Xiaomi.

       Untuk memulai jalannya perusahaan baru dengan nama Redmi tersebut secara langsung tetap akan melanjutkan nama seri ketujuh yang sebelumnya telah mencapai seri keenam saat masih bersama dengan perusahaan Xiaomi. Redmi akan merilis dua ponsel sekaligus dengan nama seri Redmi 7 dan juga Redmi Note 7 secara bersamaan.

      Seri Redmi 7 nantinya akan memiliki dua kamera belakang dan sebuah kamera depan dengan bentuk layar poni tetesan air. Pada seri Redmi Note 7 ponsel ini akan memiliki tiga kamera belakang dengan menggunakan sensor kamera terbaru dengan resolusi sebesar 48MP.

      Kedua ponsel ini nantinya akan menggunakan chip prosesor dari Snapdragon 660 SoC dan memiliki RAM 4GB dan 6GB. Pilihan memori internalnya adalah 64GB atau 128GB yang masih bisa ditambah melalui slot kartu memori microSD.

      Kapasitas baterai kedua ponsel ini adalah sebesar 4000mAh dan telah mendukung fitur pengisian cepat versi keempat. Ponsel dengan layar berukuran 6.3″ inilah yang nantinya akan menentukan nasib masa depan perusahaan yang berdiri sendiri tanpa membawa nama Xiaomi lagi meskipun sebelumnya sudah sangat identik dengan Xiaomi tersebut.

OnePlus 7 Penuh Perubahan

       Beberapa ponsel yang berasal dari negara China telah mengikuti perubahan trend bentuk ponsel saat ini, namun beberapa juga masih terbilang lambat dalam menghadirkan peningkatan untuk produk terbarunya.

       Salah satu perusahaan ponsel dengan nama OnePlus yang juga berasal dari negara China adalah salah satu perusahaan ponsel yang berkembang secara mandiri dan juga mempunyai ciri khas ponsel yang berbeda dari merek ponsel keluaran China yang ada saat ini.

       Hingga saat ini OnePlus sudah merilis ponsel hingga seri ke 6 dengan hanya menggunakan satu nama sesuai nama perusahaan nya saja, yakni OnePlus 6. Hal tersebut sangat mirip dengan penggunaan nama yang digunakan oleh perusahaan Apple yang hanya menggunakan nama seri Iphone saja.

       Pada seri ponsel OnePlus 7 yang terbaru nanti perusahaan ini akan memberikan peningkatan yang berfokus pada bagian dalam ponselnya. Hal tersebut juga memberikan desain baru pada seri OnePlus 7 dengan menggunakan desain yang akan sama seperti model ponsel terbaru saat ini dengan menggunakan bentuk slide pada ponselnya.

       Seri OnePlus 7 ini akan menggunakan chip prosesor Qualcomm terbaru dengan seri Snapdragon 855 SoC dan juga akan hadir dengan menggunakan teknologi UFS 3.0 terbaru yang akan menghasilkan dua kali lebih cepat untuk kecepatan memori ponselnya jika dibandingkan dengan seri UFS 2.1  pada OnePlus 6.

      Untuk tahun 2019 kali ini OnePlus akan hadir dengan mengikuti trend ponsel yang mulai muncul pada akhir tahun 2018 lalu dengan menggunakan teknologi pada bagian dalam ponsel yang terbaru untuk tahun 2019 ini.

Galaxy A10 UDFS Yang Pertama Kali

Awalnya kita pasti akan mengira bahwa Samsung Galaxy S10 nantinya adalah ponsel pertama dari Samsung yang akan menggunakan telnologi UDFS atau Under Display Fingerprint Scanner atau sensor sidik jari dilayar ponsel. Namun ternyata Samsung memiliki rencana yang berbeda yakni membuat sebuah seri ponsel lagi yang akan memiliki teknologi UDFS untuk pertama kalinya.

Seri ponsel Samsung yang akan menggunakan teknologi UDFS ini nantinya akan diberikan nama seri Galaxy A10. Belum diketahui secara detil fitur apa saja yang akan dimiliki oleh seri ponsel Galaxy A10 ini nantinya, namun beberapa bocoran mengatakan bahwa ponsel ini pastinya akan menggunakan chip prosesor dari Qualcomm antara Snapdragon 845 SoC atau Snapdragon 710 SoC.

Kedua chip prosesor dari Qualcomm tersebut adalah chip prosesor yang dapat mendukung sensor sidik jari dilayar ponsel pada setingan yang akan sesuai dengan teknologi dari Samsung nantinya. Seri ponsel Samsung Galaxy A10 ini sebenarnya juga merupakan ponsel seri terbaru dari Galaxy A9 yang sudah lama dirilis.

Samsung termasuk sangat lambat dalam menghadirkan fitur UDFS ini, sebab beberapa vendor ponsel lainnya sudah memiliki seri ponsel yang menggunakan teknologi UDFS ini. Namun Samsung menyatakan bahwa teknologi UDFS yang akan dimiliki oleh ponselnya nanti akan memiliki perbedaan dalam kecepatan prosesnya, sebab Samsung menggunakan teknologi sensor Ultrasonic dalam komponen UDFS yang akan digunakannya nanti.

Lenovo Z5s Gunakan Tiga Kamera

Saat ini trend jumlah kamera pada ponsel sudah mulai mengalami perubahan, dimana untuk tahun 2018 ini trend kamera pada ponsel adalah dua kamera dan untuk tahun depan pada tahun 2019 nanti sepertinya akan mengalami peningkatan minimal ponsel memiliki tiga kamera pada bagian belakangnya.

Ponsel merek Lenovo yang berasal dari Taiwan sepertinya tahun depan akan mulai mengikuti arus trend kamera untuk tahun depan dengan minimal memiliki tiga kamera belakang. Hal tersebut akan terwujud dengan dirilisnya seri ponsel terbaru Lenovo dengan seri Z5s yang juga akan menjadi ponsel pertama dengan menggunakan layar poni berbentuk tetesan air.

Chip prosesor pada ponsel ini akan menggunakan chip Snapdragon 710 SoC dari Qualcomm. RAM yang akan dimiliki oleh ponsel Lenovo ini terdapat dua pilihan dengan menggunakan RAM 4GB dan memori internal 64GB atau RAM 6GB dengan memori internal 128GB.

Layar pada ponsel ini akan berukuran 6.3″ dengan menggunakan teknologi LCD dengan resolusi FullHD+ dan akan hadir dengan menggunakan kamera depan 16MP yang dapat digunakan untuk teknologi membuka kunci menggunakan sensor pada wajah dan Lenovo telah meningkatkan kualitas kamera depannya dengan mempertajam hasil foto kamera depannya.

Untuk kamera belakangnya akan memiliki sensor 16MP untuk kamera utamanya dan menggunakan sensor 8MP untuk kamera zoom lalu ditambahkan dengan sensor kamera 5MP untuk mempertajam dan efek memblurkan hasil fotonya. Ponsel yang menggunakan OS Android Oreo dan memiliki kapasitas baterai 3300 mAh ini akan dipasarkan pada tanggal 24 desember nanti.

Xperia XZ4 Compact Terbaru Dari SONY

Informasi tentang ponsel kelauaran terbaru dari SONY tidaklah sulit untuk didapatkan sebab mereka selalu merilis ponsel terbarunya setiap awal tahun. Dan kali ini pun akan sama seperti sebelumnya, dengan diluncurkannya chip snapdragon 855 SoC yang terbaru untuk tahun 2019 nanti, SONY juga telah mempersiapkan ponsel baru yang akan menggunakan chip prosesor tersebut.

Berbeda dengan ponsel merek lainnya, SONY selalu merilis ponsel terbarunya dengan dua versi, yakni versi ponsel besar dan juga ponsel yang lebih kecil yang biasanya disebut dengan versi Compact oleh SONY. Untuk bocoran ponsel seri Xperia XZ4 sebelumnya telah diketahui kemungkinan akan menggunakan tiga kamera pada bagian belakangnya dan layar yang jauh lebih besar jika dibandingkan dengan ponsel SONY yang ada selama ini.

Pada ponsel SONY Xperia XZ4 Compact ini, SONY akan menggunakan layar berukuran 5 inchi dan hanya sebuah kamera saja pada bagian belakangnya. Letak sensor sidik jari pada ponsel ini akan sama seperti versi besarnya pada seri Xperia XZ4 yakni terletak pada bagian sisi kanan ponsel dibawah tompol powernya.

Belum diketahui secara lengkap fitur apa saja yang akan dimiliki oleh ponsel ini nantinya, namun dari segi desainnya ponsel ini tampil lebih elegan dengan bagian belakang ponsel yang rata dan tidak timbul lagi seperti pada seri Xperia sebelumnya. Dan juga untuk teknologi jaringan 5G pada seri ponsel ini sepertinya juga akan ikut hadir dengan menggunakan chip prosesor terbaru Snapdragon 855 SoC.

Seri S855 Chip Tertinggi Saat Ini

Bocoran informasi yang ada selama ini ternyata hanyalah sebuah kode nama produk internal dari Qualcomm saja. Jika selama ini kita selalu mendengar bahwa Qualcomm akan merilis chip prosesor terbarunya yang akan memiliki jaringan 5G dengan nama seri Snapdragon 8150 maka nama aslinya saat dipasarkan nanti akan berubah menjadi Snapdragon 855 SoC.

Dengan dirilisnya chip prosesor ini maka kemungkinan besar pada awal tahun 2019 nanti beberapa produk ponsel dengan seri kelas atas sudah dapat menggunakan chip prosesor terbaru ini. Chip prosesor ini akan menjadi chip prosesor tertinggi dan stabil dari ponsel yang menggunakan OS android tahun depan.

Chip prosesor ini hadir dengan menggunakan ukuran 7nm yang sama seperti chip prosesor milik Apple dengan nama seri Apple A12 yang baru saja dirilis beberapa bulan yang lalu. Selain menjadi lebih irit daya baterai, penggunaan chip ini juga telah menggunakan modem Snapdragon X50 milik Qualcomm juga, sehingga akan membuat ponsel yang menggunakannya akan sanggup berjalan dalam jaringan 5G.

Disamping itu juga, kali ini Qualcomm ikut merespon permintaan pasar yang ada saat ini dengan memberikan kemampuan lebih pada sisi gaming ponsel. Seperti yang telah diketahui, ponsel keluaran negara China saat ini seperti OPPO dan juga Huawei telah memberikan kemampuan lebih juga pada chip prosesor mereka dengan menambah kecepatan dan kestabilan dalam penggunaan ponsel bermain game. beberapa sebutan juga telah dimiliki oleh merek ponsel lainnya seperti AI Performacne atau juga Hyper Boost namun hasilnya juga tetap sama untuk difungsikan pada sisi permainan gamenya.

Red Magic Mars Dengan 4D Shock

Ponsel khusus untuk bermain game saat ini mulai banyak bermunculan dari berbagai merek terutama merek ponsel yang berasal dari China. Ada ponsel gaming yang saat ini sudah memasuki seri keduanya seperti pada ponsel milik ZTE dengan nama Nubia red magic kali ini sudah di perkenalkan kembali seri keduanya yang diberikan tambahan nama MARS pada bagian belakangnya.

Pada seri kedua ini Nubia red magic mars memiliki tampilan luar yang sama seperti pada seri sebelumnya, namun disisi dalamnya banyak sekali perubahan dan penambahan fitur terbarunya. Salah satu perubahan bagian dalamnya adalah chip prosesornya yang telah menggunakan Snapdragon 845 SoC dibandingkan sebelumnya yang menggunakan seri Snapdragon 835 SoC.

Dibagian tengah ponsel ini juga sudah terdapat dua buah pipa penghantar panas yang terpisah diantara komponen kamera pada bagian tengahnya. Untuk RAM dan memori internalnya kali ini ZTE telah memberikan peningkatan hingga RAM 10GB danmemori internal hingga 256GB dengan OS red magic 1.6 terbaru dan juga Android 9.0 atau Android Pie.

Menariknya pada seri terbarbaru kali ini ZTE ikut menggunakan dua area sensitif pada bagian sisi samping ponsel Nubia red magic mars ini yang juga diberikan sensor getar sehingga terasa seperti sebuah tombol asli dan pihak ZTE menyebutnya dengan nama fitur 4D shock. Selebihnya dari pada itu disisi layar dan juga kamera pada ponsel ini masih tetap menggunakan spesifikasi yang sama seperti pada seri sebelumnya.

Meizu 16S Dengan 3 Kamera

Perusahaan ponsel asal China saat ini sedang berlomba untuk selalu menghadirkan desain ponsel terbarunya, salah satu merek ponsel China yang selalu menghadirkan bentuk baru adalah Meizu. Ponsel dari perusahaan Meizu ini sudah akan kembali merilis ponsel baru lagi dengan seri Meizu 16S yang akan hadir dengan model kamera depan yang bentuknya akan sama dengan desain milik Samsung terbaru yaitu dengan sebutan O-Display atau terdapat lubang bulat kecil seukuran kamera depan pada bagian layar depannya.

Selain itu juga ponsel ini diberitakan akan hadir dengan menggunakan chip prosesor dari Qualcomm terbaru dengan seri Snapdragon 8150 SoC dan juga akan memiliki tiga kamera pada bagian belakangnya. Letak kameranya berada dalam posisi tengah dan sejajar secara vertikal seperti pada kamera ponsel OPPO R17 Pro, namun bedanya pada ponsel ini terdapat sensor infra merah dan juga 10 lampu Flash kecil yang sangat terang.

Tampak sekilas tampilan ponsel ini hampir sama seperti tampilan milik seri sebelumnya pada Meizu 16, namun kali ini semua bagian depannya akan penuh dengan layar dan sebuah lubang kamera kecil pada pojok kiri atasnya. Ponsel ini juga memiliki sensor sidik jari pada bagian depan layarnya yang menggunakan teknologi seperti milik ponsel OPPO juga. Belum diketahui secara resmi kapan ponsel ini akan dirilis, namun jika melihat dari kondisi saat ini kemungkinan ponsel ini akan dirilis pada bulan januari awal tahun depan.

Bocoran Ponsel VIVO Nex 2

Bukan rahasia lagi jika ponsel yang berasal negara China dengan nama VIVO ini terbilang selalu menghadirkan bentuk ponsel yang unik dan selalu tampil beda dari trend ponsel yang ada. Jika sebelumnya VIVO telah mendapat kesuksesan dari seri ponsel dengan nama seri NEX hingga sampai ke benua Eropa juga, maka kali ini VIVO akan segera merilis seri terbarunya NEX 2.

Seperti seri NEX sebelumnya VIVO membuat bentuk yang berbeda lagi dari trend yang ada saat ini, kali ini VIVO akan menghadirkan bentuk ponsel NEX 2 dengan memiliki dua buah layar pada bagian depan dan juga belakangnya. Pada seri NEX yang pertama VIVO menyembunyikan letak kamera depannya yang dapat muncul jika kita membuka menu kameranya, namun hal tersebut akan berbeda pada seri NEX 2 kali ini. Kamera ponsel ini memiliki tiga kamera sekaligus yang diletakkan sejajar menjadi satu tepat diatas layar ponsel yang kedua dan terdapat juga sebuah lampu flash dibagian ujung kamera.

Ponsel seri VIVO NEX 2 ini nantinya tetap akan menggunakan chip prosesor dari Qualcomm dengan seri Snapdragon 845 SoC dengan RAM 8GB. Belum diketahui secara detil ukuran semua layarnya, namun pada bagian layar utama ponsel ini akan memiliki ukuran layar hingga 6.59″ yang menjadikannya lebih lebar dari ponsel kelas atas yang ada saat ini dipasaran. Untuk perilisan ponsel ini juga masih belum dapat dipastikan meskipun saat ini kita sudah dapat melihat bentuk pastinya melalui beberapa bocoran video tentang ponsel ini.

SD 8150 Rilis Pada 4 Desember

Bertepatan dengan bulan terakhir tahun 2018 ini Qualcomm akan kembali merilis chip prosesor terbarunya yang akan mulai banyak digunakan untuk ponsel kelas atas terbaru nanti di tahun 2019 yang juga akan hadir dengan teknologi jaringan 5G terbaru. Pihak Qualcomm telah memberikan undangan kepada beberapa rekan dan juga para wartawan dari berbagai media yang terpercaya untuk hadir dalam perilisan chip terbaru mereka nantinya pada tanggal 4 desember mendatang.

Dalam undangannya Qualcomm juga mengikutsertakan perangkat VR dari Xiaomi yang juga terdapat data yang tersimpan didalam perangkat tersebut dengan berisikan daftar kegiatan dari perilisan chip terbaru tersebut nantinya. Jadwal yang diberikan oleh Qualcomm adalah yang pertama sekali para undangan harus sudah sampai dipulau Hawaii pada tanggal 3 desember nanti dan langsung dimulai dengan acara makan malam terlebih dahulu.

Kemudian mulai dari tanggal 4 desember hingga tanggal 6 desember Qualcomm akan membuka even yang sebenarnya tentang perilisan dari chip prosesor terbaru yakni Snapdragon 8150 Soc yang akan sanggup digunakan hingga pada teknologi jaringan 5G dan juga akan hadir dengan desain GPU terbaru yang menggunakan enam inti dengan pembagian dua inti berukuran besar untuk menopang kebutuhan kecepatan kinerja dan empat inti sedang yang akan berfungsi sebagai penghemat daya dalam prosesnya. GPU terbaru ini nantinya akan diberikan kode seri Adreno 640 dan telah dijamin oleh pihak Qualcomm akan menjadi 20% lebih hemat daya dari generasi sebelumnya. Sebagai acara penutupan even ini, Qualcomm akan mengadakan pesta selamat tinggal pada tanggal 7 desember diakhir semua acara yang ada.

Galaxy A8s Gunakan Desain Baru

Setelah beberapa waktu lalu Samsung mengumumkan desain layar ponsel terbarunya, kini Samsung telah mulai mempersiapkan beberapa ponsel yang akan hadir dengan menggunakan desain layar terbarunya tersebut. Salah satu seri ponsel Samsung yang akan hadir nanti adalah seri Galaxy A8s dimana nantinya ponsel ini akan hadir dengan desain layar yang penuh namun masih memiliki lubang kamera pada bagian depan atas layar depannya.

Pada seri Samsung galaxy A8s ini nantinya akan diberikan tiga kamera pada bagian belakang sekaligus bersamaan dengan LED flash pada bagian bawah kameranya, namun nantinya ponsel ini tidak akan dimasukkan dalam ponsel kelas atas oleh Samsung sebab chip prosesor yang digunakan olehnya adalah snapdragon 710 SoC dengan RAM hingga 6GB. Belum dijelaskan secara detil oleh pihak Samsung namun ponsel ini tidak akan memiliki sensor sidik jari dibawah layar ponselnya.

Terdapat sensor sidik jari pada bagian belakang ponsel yang terletak sejajar dengan ketiga kameranya dengan bentuk yang agak melonjong. Desain terbaru dari Samsung ini seperti sebuah pertaruhan dengan melihat keadaan dari internal Samsung sendiri saat ini sebab laporan tingkat penjualan ponsel dari Samsung yang terakhir telah mengalami penurunan yang cukup besar. Dengan menggunakan desain baru ini Samsung berharap agar dapat meningkatkan tingkat penjualan ponselnya untuk laporan selanjutnya. Namun jika nantinya gagal, maka nasib divisi ponsel dari Samsung akan bernasib sama seperti Nokia.

Motorola Moto Z4 Gunakan 5G

Seiring berkembangnya teknologi jaringan saat ini Motorola juga akan menghadirkan ponsel terbarunya untuk kelas atas dengan menggunakan jaringan 5G terbaru. Untuk mendukung jaringan 5G tersebut Motorola akan menggunakan chip prosesor terbaru juga dari perusahaan Qualcomm yaitu Snapdragon 8150 SoC yang akan diperkenalkan pada awal bulan depan nanti.

Sama seperti pada seri ponsel Motorola sebelumnya pada seri terbaru kali ini MotoMod khas milik Motorola juga akan tetap hadir dan dapat digunakan untuk seri Motorola lama yang juga dapat mendukung penggunaan MotoMod. Belum diketahui secara lengkap nantinya fitur dan teknologi apa saja yang akan hadir pada ponsel seri Moto Z4 ini nantinya, namun dapat dipastikan untuk ukuran ponselnya sendiri tidak akan jauh berbeda dari seri Moto Z3 sebelumnya.

Kemungkinan yang diharapkan akan hadir pada seri Moto Z4 ini nantinya adalah penggunaan teknologi sensor sidik jari pada bagian dalam layar depannya. Selain beresiko akan menambah ukuran tebal ponselnya, namun tetap dapat menggunakan Motomod seperti biasa juga. Terdapat satu hal yang menarik dari rumor yang sedang beredar saat ini yakni adalah Motorola akan membuat Motomod khusus yang dapat mendukung jaringan 5G untuk ponsel seri lama juga.

Jika hal tersebut dapat menjadi kenyataan maka berarti hanya ponsel lama kelas atas milik Motorola saja yang dapat menggunakan jaringan 5G melalui MotoMod tambahan. Tetapi menurut informasi yang berkembang saat ini adalah tergantung dari pihak Motorola sendiri yang sedang mengembangkan sebuah software untuk mendukung hal tersebut.

Google Hadirkan Ponsel Kelas Menengah

Jika sebelumnya Google telah merilis ponsel terbarunya dengan menggunakan chip prosesor kelas atas terbaru maka kali ini Google kembali merilis ponsel terbarunya yang akan hadir untuk kelas menengah dan akan menggunakan nama seri Google Pixel 3 Lite. Selain berbeda dari penggunaan chip prosesornya, ponsel ini juga akan menggunakan bahan yang berbeda dari bahan ponsel sebelumnya juga yakni akan menggunakan bahan plastik pada bagian belakangnya tidak menggunakan bahan kaca seperti sebelumnya.

Ponsel yang akan dibandrol dengan harga yang jauh lebih murah ini nantinya akan menggunakan chip prosesor dari Snapdragon 670 SoC dan akan menggunakan GPU dari adreno 615. Sayangnya ponsel ini tidak memiliki fitur anti air seperti seri ponsel Google lainnya dan juga masih sama seperti sebelumnya ponsel ini juga tidak memiliki slot memori eksternal dan hanya menggunakan memori internal 32GB saja.
Google pixel 3 Lite ini akan memiliki RAM 4GB sama seperti seri ponsel Google sebelumnya namun yang lebih unik lagi ponsel ini akan memiliki lubang audio 3.5mm secara langsung pada body ponsel.

Layar ponsel ini berbentuk lebih memanjang dengan ukuran 5.56″ dengan menggunakan resolusi 1080×2220 piksel pada jenis layar IPS LCD. Ponsel ini akan hadir dengan Android 9.0 atau Pie secara langsung dan akan memiliki kamera belakang 12MP dan juga menggunakan kamera depan 8MP. Untuk kapasitas baterainya ponsel ini akan memiliki kapasitas sebesar 2915 mAh terbilang cukup besar untuk ukuran baterai ponsel saat ini.