Xiaomi kembali akan merilis ponsel versi murah dari seri Mi 8 dengan spesifikasi yang tetap menggunakan milik ponsel kelas atas. Jika sebelumnya Xiaomi sukses dengan seri ponsel Pocophone F1 yang merupakan ponsel murah dengan prosesor kelas atas, maka Xiaomi kembali akan merilis ponsel versi murah dengan cara yang sama.
Strategi Xiaomi yang merilis ponsel dengan spesifikasi tinggi namun dapat dijual dengan harga yang murah merupakan keinginan konsumen selama ini. Dimana selama ini banyak yang berharap memiliki ponsel bagus dengan harga yang murah akan tercapai, hal tersebut berkat ide dari Xiaomi yang menggunakan bahan ponsel yang muah namun bukan murahan dan menggunakan prosesor kelas atas yang terbaru.
Seri ponsel dengan nama Xiaomi Mi 8 Youth ini akan menggunakan prosesor Snapdragon 710 SoC dan akan memiliki dua kamera belakang. Ponsel ini akan menggunakan sensor sidik jari pada bagian belakangnya dan akan menggunakan layar ponsel dengan memiliki poni. Sama seperti pada seri ponsel Xiaomi Mi 8 sebelumnya, bentuk ponsel ini agak sedikit memanjang daripada bentuk ponsel Mi 8 pertama.
Kamera pada ponsel ini memiliki bentuk seperti Iphone 8 plus, tidak lagi seperti bentuk Iphone X yang disusun vertikal, kamera ponsel ini akan disusun secara horisontal. Bentuk ponsel ini sekilas berbahan kaca depan dan belakang, namun masih belum bisa dipastikan sebab pada seri Pocophone F1 bagian belakangnya berbahan plastik.