Hanya dalam waktu enam bulan saja Xiaomi telah merilis ponsel gaming terbarunya kembali, dan kali ini dengan menggunakan nama Black shark helo. Banyak perbaikan yang dilakukan oleh Xiaomi terutama pada bagian layarnya, sebab kali ini black shark helo hadir dengan menggunakan layar AMOLED. Untuk chip prosesornya ponsel ini masih tetap menggunakan Snapdragon 845 SoC seperti sebelumnya. Posisi kameranya kali ini mengalami perubahan menjadi vertikal dan bukan dengan posisi horisontal seperti sebelumnya.
Sama seperti sebelumnya dengan model layar ponsel yang tanpa memiliki poni pada bagian atasnya, namun ponsel ini memiliki ukuran layar yang lebih besar 0.02″ dari sebelumnya. Hal tersebut berkat berpindahnya sensor sidik jari yang sebelumnya terletak dibawah layar ponsel dan kini telah berpindah tempat berada dibawah kamera pada bagian belakang ponsel.
Pada logo dibagian belakang ponsel dan juga dikedua sisi kanan dan kirinya kali ini terdapat lampu RGB yang dapat berubah berbagai warna yang sama seperti pada lampu RGB milik ROG phone dari ASUS. Memori internal ponsel ini memiliki dua pilihan yakni dengan memori 128GB menggunakan RAM 6GB/8GB atau memori 256GB dengan RAM 10GB. Pada ponsel Black shark helo inilah yang akan menjadi ponsel ANdroid pertama dengan memiliki RAM 10GB. Ponsel dengan kapasitas baterai yang sama seperti sebelumnya ini akan mulai dirilis kepasaran pada tanggal 10 november nanti, dan negara pertama yang akan memilikinya adalah negara China sendiri.