Lelah Ketombe Tak Kunjung Hilang? Basmi Dengan Cara Ini Guys!

Setiap orang tentunya pernah mengalami masalah rambut yang satu ini dimana selain menyebabkan rasa gatal yang tidak tertahan kemudian ketombe juga dapat membuat percaya diri menjadi menurun. Umumnya masalah rambut ini cenderung dialami oleh setiap orang yang sudah berusia 20 tahun keatas dan tentunya tidak menimbulkan bahaya apapun hanya saja ketombe sangat merepotkan karena tetap timbul apabila tidak mendapatkan perawatan yang benar.

Mendapatkan ketombe dirambutnya dapat membuat setiap orang merasa malu karena mudah terlihat apabila banyak serpihan putih diantara baju dengan rambutnya sendiri maka bisa dianggap orang lain tidak merawat rambutnya dengan baik meskipun hal ini biasa terjadi pada setiap orang. Karena kesal dan sulit menemukan cara yang benar mengatasi ketombe maka perhatikan tips berikut ini untuk segera membasmi masalah rambut tersebut sampai tuntas ya guys!

1. Menggunakan Tea Tree Oil

Cara ampuh yang pertama adalah dengan bahan Tea Tree Oil yang merupakan sebuah minyak paling ampuh membasmi ketombe, dalam minyak ini terkandung banyak antiseptik dan cocok untuk mengatasi masalah rambut seperti ketombe, jerawat bahkan infeksi karena bakteri atau bahkan tumbuh jamur, penggunaannya juga gampang karena hanya perlu menetes sedikit Oil ini kedalam shampoo yang akan dipakai.

2. Menggunakan minyak serai

Bahan-bahan yang digunakan untuk mengatasi ketombe cenderung merupakan minyak namun tidak sembarangan, dan kali ini bisa kamu gunakan minyak serai yang gampang dibuat atau dicari kemudian campurkan saja ke dalam produk shampoo yang akan dipakai untuk mencuci rambut. Jika terlalu malas mencari atau membuat minyak serai maka alternatif lainnya kamu hanya perlu mencari produk shampoo yang sudah memiliki bahan minyak serai di dalamnya.

3. Aloevera atau lidah buaya

Tumbuhan ini sudah sangat umum di masyarakat karena terkenal akan banyak manfaat di dalamnya khususnya untuk perawatan rambut serta kulit tubuh manusia. Diketahui bahwa gel yang ada dalam lidah buaya bisa menekan ketombe untuk tumbuh karena tumbuhan ini punya zat anti bakteri serta anti jamur yang memicu ketombe selama ini. Cara memakainya cukup oleskan saja langsung gel yang ada di lidah buaya ke kulit rambut secara rutin.