Google Hangouts Akan Berubah Nama

Aplikasi buatan dari perusahaan Google sebenarnya sudah ada sangat banyak sekali hingga saat ini, dan beberapa ada juga yang mirip seperti pada aplikasi buatan perusahaan lain juga. Salah satu aplikasi dari Google adalah Google Hangouts yang berupa aplikasi dengan tampilan yang sama seperti Messanger pada Facebook, namun dengan tampilan yang lebih simpel dan sederhana.

Sebenarnya aplikasi Google Hangouts ini sudah dirilis sejak tahun 2013 lalu dan sepertinya untuk diluar kawasan negara aslinya sendiri yakni Amerika kurang diminati oleh para pengguna ponsel android. Hal tersebut sangatlah wajar dengan melihat aplikasi chat yang sangat banyak sekali hingga hari ini dan aplikasi yang lainnya juga memiliki lebih banyak fitur dan tampilan yang jauh lebih menarik dari milik Google.

Beberapa waktu yang lalu pihak Google membuat pernyataan yang sedikit membuat salah paham, mereka menyatakan bahwa aplikasi Google Hangouts tidak akan digunakan kembali pada tahun 2020 nanti. Sehingga banyak pengguna aplikasi tersebut khususnya di negara Amerika yang mengira Google akan menghapus aplikasi tersebut, tetapi setelah dijelaskan kembali oleh Google mereka berencana untuk memecah dua aplikasi Google Hangouts tersebut.

Dengan memecah menjadi dua aplikasi, nama Google Hangouts akan menjadi Hangouts chat dan juga Hangouts meet akan membuat team dari Google dapat lebih berfokus dalam pengembangan aplikasinya sesuai dengan nama aplikasi masing masing. Keputusan yang dibuat oleh Google ini bertujuan agar aplikasi ini akan lebih berkembang lagi dan dapat bersaing juga dengan aplikasi yang saat ini banyak digunakan oleh pengguna ponsel Android juga.